Menjaga imunitas tubuh saat ini merupakan hal yang penting. Ditengah musim pendemi yang berlangsung saat ini, mencegah terinfeksi oleh penyakit Corona menjadi salah satu solusi yang penting. Hal tersebut dapat dilakukan dengan meningkatkan daya tahan tubuh atau sistem imun. Kegiatan yang dapat dilakukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh adalah dengan melakukan aktivitas fisik yakni berolahraga dan mengonsumsi multivitamin rutin yang dilakukan. Dengan melakukan kedua kegiatan tersebut, sistem imun dapat terpelihara dengan baik.
Sistem imun dalam tubuh dapat dibantu dengan konsumsi multivitamin. Dimana vitamin yang berperan penting dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh adalah vitamin D dan vitamin C. Kedua vitamin tersebut berperan penting dalam kesehatn tubuh kita. Vitamin C merupakan vitamin yang tidak dapat diproduksi dalam tubuh sehingga butuh asupan dari luar. Pemenuhan kebutuhan vitamin C dapat dilakukan dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin C ataupun melalui konsumsi multivitamin. Yang Wajib Anda Ketahui
Manfaat vitamin C banyak sekali. Bukan hanya manfaat yang baik untuk kesehatan imunitas tubuh saja, tetapi konsumsi vitamin C secara rutin akan menyehatkan dan memberikan efek baik kepada tubuh. Manfaat vitamin C yang memang dikenal masyarakat adalah meningkatkan sistem kekebalan dalam tubuh. Konsumsi vitamin C dalam angka kecukupan maka akan menghindarkan kita dari beragam penyakit yang akan timbul nantinya. Vitamin C akan melindungi tubuh dari beragam penyakit yang ada seperti flu, batuk, pilek hingga demam berdarah. Sebab itu, ditengah pandemic ini konsumsi vitamin C dalam angka yang cukup akan memberikan imunitas yang baik dalam tubuh hingga mampu menangkal virus COVID-19.
Manfaat vitamin C lainnya adalah dapat menjadi antioksidan dalam tubuh. Antioksidan merupakan sebutan untuk komponen yang dapat menangkal radikal bebas dalam lingkungan yang ada. Dimana radikal bebas merupakan senyawa yang timbul karena polusi udara dan sejenisnya. Dengan rutin mengkonsumsi vitamin C maka tubuh akan memiliki perlindungan baik dalam menangkal radikal bebas. Selain itu, tubuh juga akan memiliki kemampuan untuk menangkal kemungkinan terkena tumor. Dimana zat radikal bebas akan merusak jaringan dan menyebabkan kanker atau tumor. Dengan konsumsi vitamin C maka, proses regenerasi jaringan akan berjalan dengan baik.
Manfaat vitamin C lainnya adalah konsumsi vitamin C akan mempermudah tubuh dalam menerima zat besi. Dimana zat besi sangat baik untuk proses tumbuh kembang anak untuk kesehatan tulang mereka. Dengan memberikan vitamin C secara rutin, maka penyerapan zat besi dalam tubuh anak akan berlangsung dengan baik sehingga anak akan tumbuh sehat. Vitamin C juga memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi serta beberapa organ penting lainnya. Sehingga manfaat vitamin C memang luas dan dibutuhkan dalam kehidupan harian.
Manfaat vitamin C yang jarang diketahui adalah vitamin C dapat memproduksi kolagen. Dimana kolagen sangat dibutuhkan tubuh untuk menutup luka yang ada dalam tubuh. Dengan adanya vitamin C yang cukup dalam tubuh, maka proses penyembuhan luka akan cepat terjadi sehingga tubuh akan mendapatkan jaringan baru untuk menutup luka dengan cepat. Hal tersebut tentunya sangat penting dalam kegiatan hariannya.
Beberapa manfaat vitamin C yang dijelaskan diatas dapat menjadi bahan pertimbangan anda dalam mencukupi kebutuhan vitamin C harian. Konsumsi makanan kaya vitamin C atau melalui suplemen dapat anda lakukan. Mencegah lebih baik daripada mengobati penyakit dalam tubuh anda.